Apaka seseorang dengan kepribadian ESTJ dan STEADINESS cocok menjadi entrepreneur?

 Jadi disini saya akan memberikan opini saya terkait apakah seseorang dengan kepribadian ESTJ dan STEADINESS cocok menjadi seorang entrepreneur? Sebelum saya menjawab pertanyaan ini saya ingin memberitahu dulu apa sih ESTJ dan STEADINESS?

ESTJ



Extraverted Sensing Thinking Judging

Dikenal Sebagai

The Supervisor (Si Pengawas)

Penjelasan Singkat

Seorang administrator yang luar biasa dan mampu mengelola benda dan manusia dengan baik. Mereka senang menjadi pemimpin dan menghargai nilai-nilai tradisional. Ada sekitar 10% ESTJ di dunia ini dan mereka teratur, produktif dan berorientasi pada hasil.

Ciri-ciri

  • Praktis, realistis, berpegang pada fakta, dengan dorongan alamiah untuk bisnis dan mekanistis.
  • Sangat sistematis, procedural dan terencana.
  • Disiplin, on time dan pekerja keras.
  • Konservatif dan cenderung kaku.
  • Tidak tertarik pada subject yang tidak berguna baginya, tapi dapat menyesuaikan diri jika diperlukan.
  • Senang mengorganisir sesuatu. Bisa menjadi administrator yang baik jika mereka ingat untuk memperhatikan perasaan dan perspektif orang lain.

Saran Pengembangan

  • Kurangi keinginan untuk mengontrol dan memaksa orang lain.
  • Belajarlah untuk mengontrol emosi dan amarah Anda.
  • Cobalah untuk introspeksi diri dan meluangkan waktu sejenak untuk merenung.
  • Belajarlah untuk lebih sabar dan low profile
  • Belajarlah untuk memahami orang lain.

Profesi yang Cocok

Militer, Manajer, Polisi, Hakim, Pengacara, Guru, Sales, Auditor, Akuntan, System Analyst

Partner Alami

ISTP atau INTP

Tokoh Terkenal dengan Kepribadian ESTJ

  • James Monroe, U.S. President
  • Harry S.Truman, U.S. President
  • George W. Bush, U.S. President
  • Sam Walton, businessman
  • John D. Rockefeller, philanthropist and industrialist
  • Billy Graham, evangelist
  • Bette Davis, actress

STEADINESS



Karakteristik Umum

Pendengar yang baik. Anggota tim yang baik. Posesif. Tenang. Dapat diprediksi. Memahami. Ramah.

Nilai Untuk Tim

Dapat diandalkan. Anggota yang setia. Patuh pada peraturan. Pendengar yang baik, sabar dan berempati. Baik sebagai penengah konflik.

Kekurangan

Menolak perubahan. Perlu waktu lama untuk berubah. Pendendam. Sensitif terhadap kritik. Sulit menentukan prioritas.
Ketakutan Terbesar
Ketidakamanan.

Hal yang Membuat Termotivasi

Pengakuan atas pengabdian dan tanggung jawab. Keamanan dan keselamatan. Tidak ada perubahan mendadak dalam prosedur atau gaya hidup. Aktivitas yang bisa diselesaikan.

Nah setelah kita mengetahui kepribadian ESTJ dan STEADINESS kita bisa menyimpulkan bahwa kepribadian ini sangat cocok untuk menjadi seorang entrepreneur. Kenapa saya bilang cocok, karena kepribadian ESTJ mempunyai karakteristik yang disiplin, on time dan juga pekerja keras sedangkan STEADINES mempunyai karakteristik menjadi pendengar yang baik, ramah dan tenang. Dan STEADINESS sendiri juga bisa diandalkan didalam tim jadi ini sangat cocok dalam menjadi entrepreneur. Walaupun memiliki kekurangan tapi kekurangan itu bisa ditutupi dengan kelebihannya.

Pembuatan artikel ini adalah sebagai tugas mata kuliah kewirausahaan dari STIAMI yang di bimbing oleh bapak Endra Marsudi, B.Ag., MBA



Komentar

Postingan Populer